Senin, 02 Juni 2008


KARMAWIBHANGGA

Ini dipotret di halaman Candi Borobudur, Jateng. di depan Museum Candi Borobudur.
Karmawibangga merupakan bagian kaki Candi Borobudur, yang tak dapat kita lihat di candi tersebut. sebab menurut ajaran agama Budha bagian tersebut tidak boleh dilihat, karena berisi kehidupan karma bagi umat manusia yang belum memasuki Nirwana. Maka dalam setiap panil di Karmawibangga dipahatkan kehidupan masa samsara bagi umat dalam menjalani karmanya.

Hal ini sangat menarik, maka perlu izin dari WALUBI untuk mengabadikan dalam bentuk foto atau video untuk mengetahui panil-panil dalam Karmawibangga tersebut. Selain itu perlu dibangun sebuah teater untuk mengetahui seluk beluk dan sejarah Candi Borobudur, agar para wisatawan dapat mengetahui secara audio-visual secara terperinci tentang candi tersebut. Hal ini akan menarik dan perlu, sebab Candi Bororbudur merupakan salah satu dari World Heritage yang dilindungi oleh Badan PBB melalui UNESCO-nya. Bahkan Candi Borobudur dalam satu versi pernah ditetapkan sebagai salah satu dari "Keajaiban Dunia".

Nah... bagaimana dengan bangsa dan masyarakat Indonesia sendiri ?
Apakah tahu atau mengerti banyak tentang candi tersebut?
Sebab candi ini dapat merupakan aset pariwisata yang dapat mendatangkan Devisa Negara melalui kedatangan para Wismannya  (Wisatawan Manca negarannya).
Jadi Candi Borobudur bukan sekedar obyek wisata yang hanya dipakai wisata untuk berfoto ria saja, tetapi juga untuk mempelajari ilmu, baik dari sisi sejarah, maupun arsitekturnya yang begitu agung dan tinggi.

Ini tantangan bagi bangsa Indonesia, juga para sejarawan dan arkeolog, para sosiolog dan antropolog, bagaimana bisa mengkemas dan me-manage candi tersebut sebagai obyek Tourism dan Science. Tentu pihak-pihak terkait, akan bekerjasama untuk semuanya itu.

RBM. Sutartomo
Palembang - Solo

Tidak ada komentar: